TNI-Polri Bersinergi, Bagikan Bansos Kepada Masyarakat Batu Aji

Keprinews.com, Polresta Barelang – Polsek Batu Aji bersama dengan Koramil 02 Batam Barat, melaksanakan Pemberian Bantuan Sosial Untuk Negeri kepada Masyarakat Kec. Batu Aji, dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H / Tahun 2023, Selasa(18/04/2023) sekitar pukul 09.00 wib.

Polsek Batu Aji bersama dengan Koramil 02 Batam Barat, melaksanakan Pemberian Bantuan Sosial Untuk Masyarakat (ist) 

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Kapolsek Batu Aji Kompol Restia Octane Guchy, S.E., S.I.K., Danramil 02 Batam Barat Kapten HP. Siregar, Wakapolsek Batu Aji AKP Herman Kelly, Kanit Intelkam AKP Rosyid, Kanit Reskrim Iptu Fajar Bittikaka,S.Tr.K., Kanit Samapta IPDA Zainal, S.H.,M.H., Kanit Binmas IPDA BJ Pardede, Unit Intelkam, Bhabinkamtibmas, Babinsa, warga kampung bintang Kel. Tanjung Uncang penerima bantuan +- 25 orang.

Pembagian bansos pada hari ini dilaksanakan di fasum kampung bintang rt.03 rw.16 Kec. Batu Aji Kota Batam, dengan jumlah bansos yang dibagikan oleh Polsek Batu Aji sebanyak 25 paket sembako yang terdiri dari beras 5 kg, susu kental manis 1 kaleng, teh celup 1 kotak, gula 1 kg.

Adapun maksud dan tujuan pembagian sembako berdasarkan arahan Bapak Kapolri menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 H, terdapat beberapa Komoditas Bapokting yang mengalami kenaikan harga. Oleh karena itu, sebagai bentuk kehadiran TNI-Polri di tengah-tengah masyarakat, Polda Kepri / Polresta Barelang bersama Koramil 02 Batam Barat memberikan bantuan berupa Sembako untuk masyarakat di Kec. Batu Aji

Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH melalui Kapolsek Batu Aji Kompol Restia Octane Guchy,S.E.,S.I.K. menyampaikan bahwa pemberian sembako tersebut sebagai wujud kepedulian dan perhatian Polsek Batu Aji dan Koramil 02 Batam Barat kepada masyarakat khususnya pada hari ini di Kel. Tanjung Uncang Kec. Batu Aji.

"semoga yang kami berikan dapat sedikit meringankan beban masyarakat dan menjadi ladang ibadah kita dibulan suci ramadhan ini" ucap Kompol Guchy.

Selain itu, beliau mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban masyarakat dalam menjalankan segala aktifitasnya.

Kapolsek Batu Aji menuturkan bahwa himbauan kamtibmas ini demi menjaga keamanan, ketertiban dan kenyamanan masyarakat saat menjalankan Ibadah di Bulan Suci Ramadhan tahun ini.

Ramadhan merupakan bulan penuh berkah, olehnya itu kepada seluruh masyarakat kiranya agar selalu bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan puasa.

“Kami himbau masyarakat untuk tidak melakukan aktifitas, membuat, menjual dan atau membunyikan mercon, petasan dengan alasan apapun yang dapat mengganggu pelaksanaan ibadah dalam bulan suci Ramadhan,” tegas Kapolsek

Kapolsek Batu Aji juga berpesan agar jangan minum miras, konsumsi narkoba dan obat obat terlarang lainnya, dan ditekankan agar masyarakat selalu menjaga keamanan, ketertiban dan keselamatan dalam berlalu lintas dijalan, serta tidak menggunakan knalpot bronk.

“Pastikan rumah dalam keadaan terkunci dan aman saat ditinggalkan, Serta tidak melakukan aksi balap liar dan membunyikan petasan, mercon, kembang api ledak, baik siang hari maupun malam hari yang dapat mengganggu pelaksanaan ibadah selama bulan suci Ramadhan,” jelas Kompol Guchy.

Lanjut Kapolsek diharapkan warga yang mempunyai anak remaja agar diingatkan untuk tidak melakukan aktifitas balap liar di jalan raya baik pada siang hari menjelang buka puasa maupun pada pagi hari menjelang subuh.

“Warga juga apabila meninggalkan rumah agar memperhatikan situasi / kondisi rumah, jendela dan pintu rumah sudah terkunci dan pastikan kompor gas dimatikan sebelum meninggalkan rumah,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Kapolsek Batu Aji mengingatkan pengguna sepeda motor yang parkir wajib mengunci dan di sarankan double kunci demi keamanan.(***) 



Humas Polresta Barelang 



Subscribe to receive free email updates:

DUKUNGAN TERHADAP PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA Proklamasi kemerdekaan Indonesia merupakan puncak dari semua perjuangan bangsa Indonesia. Proklamasi kemerdekaan mendapatkan sambutan yang luar biasa dan dukungan yang spontan dari segenap penjuru tanah air. Dinding-dinding rumah dan bangunan, pagar-pagar tembok, gerbong-gerbong kereta api, dan apa saja, penuh dengan tulisan merah “MERDEKA ATAU MATI.” Juga tulisan “SEKALI MERDEKA TETAP MERDEKA.” Maklumat Pemerintah tanggal 31 Agustus 1945 telah menetapkan Pekik Perjuangan “MERDEKA”sebagai salam nasional yang berlaku mulai tanggal 1 September 1945. Caranya dengan mengangkat tangan setinggi bahu, telapak tangan menghadap ke muka, dan bersamaan dengan itu memekikkan “Merdeka”. Pekik “Merdeka” menggema di mana-mana di seluruh wilayah Indonesia.KEPRINEWS.COM-MEDIA AKTUAL DAN TERPERCAYA