Tahun 2023 Disdikbud Natuna Akan Usulkan DAK Sebesar Rp 13,6 Miliar

Keprinews.com Natuna-Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Natuna mengusulkan Dana Alokasi Khusus (DAK) Rp13,6 Miliar pada tahun 2023.

Kepala Disdikbud Natuna Indra Joni 

Hal ini diungkapkan Kepala Disdikbud Natuna Indra Joni saat dikonfirmasi diruang kerjanya, Senin, (20/4/2023.

“Dana tersebut naik dibandingkan tahun 2022 Rp7,2 Miliar,” tutur Indra Joni.

Indra Joni mengatakan, dana tersebut untuk pembangunan infrastruktur, seperti rumah dinas guru, ruang labor, UKS, dan perpustakaan.

Selain untuk infrastruktur, Indra Joni menuturkan, ada juga untuk Teknologi Informasi Komunikasi (TIK).

“DAK Rp13,6 Miliar diperuntukkan untuk PAUD Rp666 juta, SD Rp3,9 Miliar dan SMP Rp9,03 Miliar,” jelas Mantan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD).

Indra Joni menerangkan, bahwa semua pembangunan melalui DAK tahun ini sudah terealisasi (selesai dikerjakan).(Ilham)

Subscribe to receive free email updates:

DUKUNGAN TERHADAP PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA Proklamasi kemerdekaan Indonesia merupakan puncak dari semua perjuangan bangsa Indonesia. Proklamasi kemerdekaan mendapatkan sambutan yang luar biasa dan dukungan yang spontan dari segenap penjuru tanah air. Dinding-dinding rumah dan bangunan, pagar-pagar tembok, gerbong-gerbong kereta api, dan apa saja, penuh dengan tulisan merah “MERDEKA ATAU MATI.” Juga tulisan “SEKALI MERDEKA TETAP MERDEKA.” Maklumat Pemerintah tanggal 31 Agustus 1945 telah menetapkan Pekik Perjuangan “MERDEKA”sebagai salam nasional yang berlaku mulai tanggal 1 September 1945. Caranya dengan mengangkat tangan setinggi bahu, telapak tangan menghadap ke muka, dan bersamaan dengan itu memekikkan “Merdeka”. Pekik “Merdeka” menggema di mana-mana di seluruh wilayah Indonesia.KEPRINEWS.COM-MEDIA AKTUAL DAN TERPERCAYA