Serda Burhadin Berikan Himbauan Kepada Warga Saat Melaut

Keprinews.com, Lingga Update - Untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, Babinsa Koramil 05 Daik, Kodim 0315/Tanjung Pinang memberikan himbauan kepada warga binaan saat hendak melaut menangkap ikan.

Serda Burhadin Babinsa Koramil 05 Daik saat memberikan himbauan kepada masyarakat.(Dok: Ist)

Himbauan ini dikarenakan perubahan musim dan paktor cuaca yang sering terjadi hujan deras disertai angin kencang yang melanda di wilayah Kabupaten Lingga khusus nya dan Provinsi Kepulauan Riau pada umumnya.

Serda Burhanudain mengatakan ," Mayoritas warga Sungai Pinang Kecamatan Lingga Timur bekerja sebagai nelayan, untuk itu dengan paktor cuaca yang sangat ekstrim ini diharapkan agar warga selalu berhati hati saat mencari ikan di laut ," ucap Serda Burhanudin ,pada Senin (03/04/2023).

"Dan pada saat hendak melakukan aktivitas di laut harus perhatikan perlengkapan keselamatan seperti Life jaket dan lain sebagainya, yang tak kalah penting adalah perhatian kondisi cuaca," tutupnya.

Sementara itu , Rahmat salah seorang warga mengucapkan terima kasih kepada bapak Babinsa atas kepedulian terhadap warga.

"Terima kasih Bapak Babinsa yang selalu peduli terhadap masyarakat, lingkungan sekitar, dan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat baik susah ataupun senang," ucapnya.





Awalludin

Subscribe to receive free email updates:

DUKUNGAN TERHADAP PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA Proklamasi kemerdekaan Indonesia merupakan puncak dari semua perjuangan bangsa Indonesia. Proklamasi kemerdekaan mendapatkan sambutan yang luar biasa dan dukungan yang spontan dari segenap penjuru tanah air. Dinding-dinding rumah dan bangunan, pagar-pagar tembok, gerbong-gerbong kereta api, dan apa saja, penuh dengan tulisan merah “MERDEKA ATAU MATI.” Juga tulisan “SEKALI MERDEKA TETAP MERDEKA.” Maklumat Pemerintah tanggal 31 Agustus 1945 telah menetapkan Pekik Perjuangan “MERDEKA”sebagai salam nasional yang berlaku mulai tanggal 1 September 1945. Caranya dengan mengangkat tangan setinggi bahu, telapak tangan menghadap ke muka, dan bersamaan dengan itu memekikkan “Merdeka”. Pekik “Merdeka” menggema di mana-mana di seluruh wilayah Indonesia.KEPRINEWS.COM-MEDIA AKTUAL DAN TERPERCAYA