Keprinews.com, Batam---Komando Operasi Udara I ( Koopsud I ) menggelar latihan Parasailing bagi Penerbang Tempur di wilayah perairan Kepri Coral Batam (27/05/22).
Foto:ist |
Latihan berlangsung selama dua hari melibatkan 30 orang Penerbang Tempur dari tiga Skadron Udara yang berada dibawah garis komando Koopsud I diantaranya Skadon Udara 1 Lanud Supadio Pontianak, Skadron Udara 12 dan Skadron Udara 16 dari Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru.
Dalam skenario latihan, satu pesawat tempur sedang menjalankan misi operasi mengalami situasi yang tidak diinginkan sehingga seorang Penerbang harus keluar dari kokpit pesawat tempur untuk menyelamatkan diri. Dalam proses penyelamatan diri, seorang penerbang didukung dengan parasut untuk mendarat di tanah maupun di air.
Bila mendarat di atas tanah, tentunya tidak mengalami banyak kendala. Namun bila seorang penerbang harus mendarat di air atau di laut dengan parasut, ini yang akan menjadi masalah bila tidak dilatihkan, tutur Marsda TNI Ir. Tedy Rizalihadi dalam sambutannya saat menutup latihan parasailing di Lapangan Mako Lanud Hang Nadim.
Latihan parasiling ini merupakan kali kedua dilaksanakan di Batam dengan Lanud Hang Nadim sebagai tuan rumah, syukur alhamdulilah semua berjalan dengan baik, aman dan lancar, tutur Letkol Pnb Iwan Setiawan, S.A.P selaku Danlanud Hang Nadim
Upacara penutupan Latihan Parasailing diakhiri dengan acara tambahan berupa pemberian cindra mata kepada Bapak Ahak selaku pemilik Kepri Coral,pemberian bingkisan oleh Pangkoopsud I kepada beberapa karyawan Kepri Coral, dan foto bersama.
Editor:ana