DINAS SOSIAL BERSAMA KPPAD KAB LINGGA MENGGELAR ACARA (FGD) DI KECAMATAN SELAYAR

Keprinews.com,Lingga-Pemerintah Kabupaten Lingga melalui dinas sosial pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak , bersama komisi pengawasan dan perlindungan anak daerah (KPPAD) , melaksanakan kegiatan "Focus Group Discussion" (FGD) , diruang pertemuan gedung PKK. Desa penuba pada kamis (18/02/2021) sekira pukul 08.30 wib.

Kegiatan ini bertujuan untuk berdiskusi terfokus dalam pembahasan suatu masalah yang bisa saja mungkin terjadi di suatu daerah, tertentu tentang perlindungan anak dan perempuan dalam suasana informal dan santai. 

FGD ini adalah suatu proses pengumpulan data dan informasi yang sistematis mengenai suatu permasalahan tertentu yang sangat spesifik melalui diskusi kelompok tentang permasalahan kekerasan dalam rumah tangga , pernikahan dini dan penerapan pengawasan jam malam terhadap anak , pergaulan bebas ,karena ini menjadi tugas kita bersama terutama bagi orang tua diluar jam sekolah.

Dalam pembukaan acara tersebut "Camat selayar Muhammad saman S,pd , mengatakan atas nama pemerintah kecamatan selayar , mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Dinas sosial pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak , Kabupaten Lingga dan komisi pengawasan dan perlindungan anak daerah. Dengan acara (FGD) ini mudah mudahan kedepannya melalui pemaparan dan penjelasan dari bapak , ibu dalam forum diskusi ini , mudah mudahan masyarakat terutama bagi orang tua agar lebih memahami lagi tentang hal ini tentunya melalui sosialisasi forum pengawasan anak kecamatan dan desa" imbuhnya

Kepala dinas sosial kabupaten lingga , melalui kasi Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Kabupaten Lingga. Qamariah menyampaikan, 

"Melalui dinas sosial kabupaten Lingga , bekerja sama dengan komisioner komisi perlindungan anak daerah (KPPAD),telah menyusun perencanaan bidang bidang sosial serta pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak ,membantu Penyelenggaraan urusan pemerintahan dan pelayanan umum dibidang bidang sosial dengan melakukan pembinaan dan pemahaman kepada masyarakat tentang pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak" tuturnya

Turut hadir dalam acara tersebut , Kapolsubsektor penuba polsek daik lingga, komisioner KPPAD , kasi sosial kecamatan Selayar, Pengurus P2TP2A kecamatan , forum pengawasan anak kecamatan , Kepala Desa penuba ,kepala Desa penuba timur ,kepala Desa pantai harapan , ketua Bpd Desa penuba , ketua Bpd Desa pantai harapan , lembaga masyarakat , Ketua Rt ,ketua Rw , tokoh masyarakat dan tokoh agama.



(Awalludin)

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

DUKUNGAN TERHADAP PROKLAMASI KEMERDEKAAN INDONESIA Proklamasi kemerdekaan Indonesia merupakan puncak dari semua perjuangan bangsa Indonesia. Proklamasi kemerdekaan mendapatkan sambutan yang luar biasa dan dukungan yang spontan dari segenap penjuru tanah air. Dinding-dinding rumah dan bangunan, pagar-pagar tembok, gerbong-gerbong kereta api, dan apa saja, penuh dengan tulisan merah “MERDEKA ATAU MATI.” Juga tulisan “SEKALI MERDEKA TETAP MERDEKA.” Maklumat Pemerintah tanggal 31 Agustus 1945 telah menetapkan Pekik Perjuangan “MERDEKA”sebagai salam nasional yang berlaku mulai tanggal 1 September 1945. Caranya dengan mengangkat tangan setinggi bahu, telapak tangan menghadap ke muka, dan bersamaan dengan itu memekikkan “Merdeka”. Pekik “Merdeka” menggema di mana-mana di seluruh wilayah Indonesia.KEPRINEWS.COM-MEDIA AKTUAL DAN TERPERCAYA